Sabtu, 20 Mei 2017

Kerajinan Tangan Pigura Foto

cara membuat kerajinan tangan pigura foto

Cara Membuat Kerajinan Tangan Pigura Foto


Bahan utama untuk pembuatan pigura ini sangatlah mudah di dapat di sekitar kita mungkin bisa kita dapatkan. Atau mungkin kita bisa dapatkan di toko bahan bangunan dan mungkin kita bisa dapat langsung di kali itu sendiri.. he he he hemat biaya kale. Alat yang kita gunakannya  pun sangat mudah kita dapatkan karena kita bisa dapatkan di sekitar kita. Ok kita langsung bahas saja  alat dan bahan maupun cara membuat kerajinan tangan ini.
Alat dan bahan yang diperlukan untuk membuat kerajinan tangan ini :
  1. Batu Kali/Sungai
  2. Kayu triplek
  3. Paku
  4. Palu
  5. Kayu
  6. Semen
  7. Air
  8. Gergaji

Cara Membuat Kerajinan Tangan Dari Batu Kali

Untuk cara membuat pigura dari batu kali kita bisa ikuti langkah-langkah di bawah ini :
  • Potong kayu dengan gergaji sesuai ukuran foto yang akan dibuat pigura/frame.
  • Paku dan kemudian palu membentuk sebuah kota persegi panjang.
  • Buat kotak persegi dari triplek, dan pasangkan pada kotak kayu.
  • Setelah jadi, buatlah adukan semen.
  • Lumasi seluruh permukaan kayu dengan campuran semen.
  • Letakkan seluruh batu yang telah Anda siapkan pada bidang yang telah Anda semen.
  • Tata serapi mungkin, dan tunggu hingga kering.
  • Setelah kering, bersihkan batu dengan amplas untuk memperhalus batu.
  • Semprotkan dengan pernis, yang tujuannya agar batu lebih tampak mengkilap.
  • Untuk akhiran tempelkan foto yang kamu angggap paling cocok  dan cantik


EmoticonEmoticon